Menu

Mode Gelap
Anniversary SMAN 1 Cililin Istimewa 58 th Bakti Untuk Negeri Proskill dan CyberLabs Resmi Kolaborasi Kembangkan Platform Digital Pendidikan SMA Pasundan 2 Cimahi Berikan Pelayanan Berdasarkan Konsep Kenyamanan dan Prestasi Bangkit Dari Kemalasan, Bebas Dari Kejenuhan Semarak Sego Rongewu Episode III Seri 20: Wujud Gotong Royong Menuju Surabaya Kota Dunia Program dan Karya Unggulan SMK Pasundan 1 Cimahi di Gelaran Expo Edu Fair 2025

Pemerintahan

Workshop Peningkatan Kapasitas Petugas Imunisasi Dalam Rangka Menyukseskan Pekan Imunisasi Dunia

badge-check


					Workshop Peningkatan Kapasitas Petugas Imunisasi Dalam Rangka Menyukseskan Pekan Imunisasi Dunia Perbesar

SAMBAS MEDIA – Dalam rangka menyukseskan Pekan Imunisasi Dunia (PID) 2025 yang mengusung tema nasional “Ayo Lengkapi Imunisasi, Generasi Sehat Menuju Indonesia Emas”, Pemerintah Kota Cimahi melalui Dinas Kesehatan menggelar Workshop Peningkatan Kapasitas Petugas Imunisasi yang digelar selama tiga hari, mulai 7 hingga 9 Mei 2025.

Kegiatan yang diselenggarakan di Aula Gedung A Kantor Pemerintah Kota Cimahi ini menjadi bagian penting dari rangkaian upaya strategis untuk memperkuat pelayanan imunisasi di seluruh fasilitas kesehatan wilayah Kota Cimahi.

Workshop ini menghadirkan narasumber dari berbagai instansi, termasuk Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), serta tenaga profesional di bidang imunisasi. Dengan pendekatan berbasis praktik dan diskusi interaktif, peserta diberikan pembekalan terkait penguatan pelaksanaan Imunisasi Dasar Lengkap (IDL), manajemen rantai dingin (cold chain), serta mekanisme pelaporan melalui aplikasi Sehat Indonesiaku (ASIK).

Kepala Dinas Kesehatan Kota Cimahi, Mulyati, menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai upaya penguatan kompetensi petugas imunisasi sekaligus bertujuan untuk memperkuat kompetensi teknis para petugas imunisasi, serta membangun kesepahaman lintas fasilitas layanan kesehatan, mulai dari puskesmas, rumah sakit, hingga praktik mandiri bidan. “Kegiatan ini menjadi momentum kolaboratif untuk menyatukan visi dan standar pelayanan imunisasi di lapangan,” ujar Mulyati.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Cadisdik Wilayah VII Bersama Disdik Kota Cimahi Gelar Expo Edu Fair Gali Potensi Sesuai Minat dan Bakat Peserta Didik

17 Mei 2025 - 23:30 WIB

Kunjungan Menteri Koperasi dan UKM dalam Rangka Percepatan Pembentukan Koperasi Merah Putih di Kota Cimahi

16 Mei 2025 - 03:11 WIB

Pemkot Cimahi Melalui Dinsos Resmi Salurkan RASTRADA Termin 1 Tahun 2025

16 Mei 2025 - 03:05 WIB

Kick Off Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB) SMA, SMK dan SLB Jabar 2025

15 Mei 2025 - 14:59 WIB

Pemkot Cimahi Gelar Sosialisasi dan Koordinasi Manajemen Krisis Kesehatan

15 Mei 2025 - 11:15 WIB

Trending di Pemerintahan